1 Kilogram beras Bulog yang ditanak istriku mendadak menjadi nasi yang harum sewangi beras yg berharga Rp.21.000/kg , padahal seperti yang kita maklumi selama ini bahwa beras jatah (raskin) sangat identik dengan beras yang jelek serta apek, lantas apa rahasianya sehingga beras bulog tersebut menjadi wangi?? daun salam, ya benar daun salamlah yang jadi kunci harumnya nasi tersebut, caranya?? cukup campurkan 3-4 lembar daun salam basah segar dalam beras ukuran 1 kg saat menanak nasi dan simsabim terciptalah aroma wangi khas keluar dari nasi bulog yang kita tanak.
Itu hanya sekelumit kisah, karena pada dasarnya daun salam memang sudah menjadi bumbu pelengkap wajib bagi ibu-ibu rumah tangga terutama bagi keluarga suku Jawa saat memasak apapun, mulai sayur lodeh sampai oseng-oseng rasanya kurang nendang kalau tak memakai daun salam.
Meski kegunaan daun salam sangat penting bagi dapur tapi saya perhatikan belum ada perkebunan pohon salam yang dikelola secara intensif, paling-paling pohon salam hanya dibiarkan tumbuh apa adanya di tepi rumah atau tegalan, dan biasanya tumbuh menjulang tinggi seperti lazimnya keluarga jambu-jambuan yang lain, faktor tersebut bisa jadi dikarenakan harga daun salam yang cenderung murah.
Baca juga : Cara Mudah Budidaya Pare Dalam Polybag
Walaupun murah tetapi tidak ada salahnya bila kita menanam atau membudidayakan pohon salam dalam pot, hitung-hitung selain mudah perawatannya juga ternyata daun salam banyak sekali manfaatnya bagi kesehatan.
Supaya pohon salam yang kita tanam dipot bisa berdaun lebat mari ikuti langkah-langkahnya:
- Siapkan benih pohon salam, benih bisa didapat dari hasil semai biji, cangkok ataupun hasil stek batang
- Siapkan pot berdiameter 30-50 cm
- Media tanam terbaik bagi pohon salam adalah tanah, pasir, sekam serta kotoran ayam dengan perbandingan 1:1:1,5:0,5
- Air secukupnya
Setelah semua sarana tersedia maka langkah selanjutnya adalah :
1. Isi setengah pot menggunakan media tersebut diatas.
2. Masukkan benih pohon salam (saya asumsikan bahwa benih yang ditanam adalah hasil cangkok, kemudian isi lagi dengan media yang sama sampai penuh lantas padatkan menggunakan tangan agar pohonnya tidak goyang lalu siram dengan air secukupnya.
3. Taruh ditempat teduh selama -+3 hari supaya pohon salam beradaptasi, setelah masa itu pohon bisa diletakkan diarea panas atau full sun.
Mengingat pohon salam yang dipanen adalah daunnya, supaya daunya bisa lebat maka dibutuhkan asupan nitrogen yg mencukupi, bila dimaksudkan budidayanya secara organik pilihlah kotoran ayam sebagai pupuk paling dominan, tapi bila non organik maka penambahan pupuk UREA atau ZA sangat dibutuhkan, atau bila ingin tumbuh berimbang bisa diberi pupuk npk Phonska 15-15-15 atau npk mutiara 16-16-16 dengan dosis 1 gram tiap pot.
Supaya tajuk batang melebar bisa diterapkan pemangkasan dengan metode 1-3-9-27, maksudnya dari 1 batang utama dipelihara 3 cabang, kemudian dari 3 cabang tersebut menghasilkan 9 anak cabang lalu beranak cabang lagi menjadi 27 cabang dan seterusnya.
Sebagai tambahan pengetahuan saya sertakan taksonomi pohon salam sebagai berikut :
- Kerajaan: Plantae
- Divisi: Magnoliophyta
- Kelas: Magnoliopsida
- Ordo: Myrtales
- Famili: Myrtaceae
- Genus: Syzygium
- Spesies: S. polyanthum
Bila sudah terbiasa memelihara keluarga jambu-jambuan (syzygium) maka saya rasa tidak ada kendala sama sekali untuk menanam pohon salam dalam pot, terutama lagi bagi penggemar TABULAMPOT (tanam buah dalam pot), bagi seorang pemula sekalipun saya rasa sangat mudah sekali melakukannya.
Apa manfaat daun salam selain untuk masak??
Manfaat daun salam selain sebagai bumbu masak ternyata daun salam juga berkhasiat obat herbal bagi berbagai macam penyakit, salah satu penyakit yang dapat gempur adalah gula darah atau diabetes, salah satu artikel menarik tentang hal tersebut bisa dibaca di majalah trubus online atau bisa langsung mengklik link berikut : Daun Salam Taklukkan Gula - trubus online
Bukan hanya diabetes, daun salam juga bisa untuk pengobatan herbal yang lain, diantaranya:
1. Untuk mengurangi berat badan, bagi wanita atau ibu-ibu biasanya berat badan atau gendut bisa menyebabkan minder, apalagi semenjak ada jargon iklan "tumbuh itu keatas... bukan kesamping...", tapi bila berminat dan telaten cara berikut patut dicoba:
Ambil 7 lembar daun salam segar, rebus menggunakan air bersih 2 gelas hingga tersisa 1 gelas, minum selagi hangat 2 kali sehari pagi dan sore, lakukan selama 30 hari dan lihat hasilnya.
2. Mengobati diare/mencret, ambil 17-21 lembar daun salam segar, rebus dengan 1 gelas air sisakan setengah gelas, minum dikala hangat, lakukan 3 kali sehari, biasanya dalam waktu 3 kali konsumsi diare langsung sembuh.
3. Mengobati asam urat, Asam urat sejatinya merupakan limbah yang terbentuk dari penguraian zat purin yang ada di dalam sel-sel tubuh.
Sebagian besar asam urat dibuang melalui ginjal dalam bentuk urine dan sebagian kecil lainnya dibuang melalui saluran pencernaan dalam bentuk tinja.
Jika asam urat yang dibuang dari tubuh jauh lebih sedikit dari jumlah yang diproduksi, maka asam urat akan menumpuk dan membentuk kristal-kristal tajam natrium urat berukuran mikro yang bermuara di dalam sendi atau di sekeliling jaringan sendi, ketika kristal-kristal tajam tersebut masuk ke ruang persendian dan mengganggu lapisan lunak sendi, maka terjadilah peradangan yang terasa sangat sakit.
Daun salam ternyata mampu menyembuhkan sakit asam urat, caranya yaitu:
Rebus 20-25 daun salam segar menggunakan 6 gelas air, sisakan 3 gelas dan minum 3 kali sehari masing-masing 1 gelas tiap pagi siang dan sore.
4. Mengobati sakit maag, perut melilit perih akibat tingginya asam lambung bisa dicegah atau diobati menggunakan daun salam, caranya rebus 7 lembar daun salam dengan 2 gelas air, sisakan 1 gelas kemudian campur dengan gula merah atau gula aren secukupnya, konsumsi 1 kali sehari sebagai pencegahan dan 3 kali sehari sebagai pengobatan.
5. Selain manfaat diatas ternyata daun salam juga bisa sebagai obat hipertensi atau tekanan darah tinggi, ritualnya yaitu:
Rebus 7 lembar daun salam menggunakan air 2 gelas, sisakan setengahnya, dan minum dikala hangat, lakukan 2 kali sehari pagi dan sore.
Selain manfaat diatas masih banyak sekali manfaat yang lain, tapi saya rasa cukup sudah beberapa manfaat diatas menjadikan kita mau mencoba menanam dan merawat pohon salam dalam pot.
Perhatian: Resep pengobatan herbal yang saya sebutkan diatas bukan untuk menggantikan resep para pakar obat tradisional, tetapi sebagai penambah wawasan yang saya dapatkan dari masyarakat sekitar saya tinggal, serta dari penuturan para leluhur dan nenek moyang, dalam artian resep diatas bisa dicoba sebagai alternatif pengobatan.
Apakah artikel ini bermanfaat??
jika dirasa iya silahkan share, terima kasih.
Referensi artikel :
Wikipedia: Pohon Salam
Alodokter.com: Penyebab rematik dan asam urat
0 comments
Post a Comment